INFORMASI :

Selamat datang di kantor desa kedungpuji                                    ,pelayanan umum buka pukul 08.00 wib s/d 14.00 wib .khusus hari jumat pelayanan umum buka dr jm 08.00-11.00 wib.             Info Khusus untuk pelayanan SKCK bisa langsung ke kantor desa tanpa harus ke RT/RW terdahulu.

Kebumen Terkini

Berikut 14 Ruas Jalan yang Tengah Dibangun Pemkab Kebumen
Tahun Ini KIE Ditiadakan, Diganti Expo Keagamaan
Peringati Hardiknas, Bupati Kebumen Upayakan Para Guru Honorer Diangkat PPPK
Peringati Hari Buruh, Bupati Kebumen Sebut Angka Penganguran Turun
Berkomitmen Majukan Pendidikan, Bupati Kebumen Raih Penghargaan Detik Jateng-Jogja Awards

Arsip Berita

Rembuk Stunting Tingkat Desa Tahun 2023

Rembuk Stunting Tingkat Desa Tahun 2023

KEDUNGPUJI – Hari Jumat, 28 Juli 2023  Pemerintah Desa Kedungpuji Kecamatan Gombong melaksanakan Kegiatan Rembug Stunting tingkat Desa Dalam Rangka Penyusunan Dokumen RKPDes Tahun 2023.

Rembug Stunting merupakan pertemuan dalam rangka membahas hasil perumusan kegiatan melalui diskusi terarah untuk membuat komitmen desa dan menetapkan kegiatan-kegiatan konvergensi (tindakan bertemu di suatu tempat) dalam menangani stunting. Rembug Stunting ini sebagai sebuah forum musyawarah diantara para kader kesehatan, PAUD, masyarakat desa, pemerintah desa, dan BPD untuk membahas kegiatan konvergensi penanganan stunting yang akan dilakukan pada tahun 2023 dan komitmen desa untuk kegiatan penanganan  stunting dalam untuk RKP desa pada tahun 2024.

Kegiatan yang dimulai pukul 19.30 WIB ini turut dihadiri oleh Kepala Desa Kedungpuji, Ketua PKK Desa Kedungpuji, Bidan desa, Kader Posyandu, dan tokoh masyarakat.

Dalam kegiatan ini dilakukan Forum Group Disscussion (FGD) terkait 5 Paket Layanan Konvergensi Stunting Desa yaitu paket layanan Kesehatan Ibu dan Anak, Konseling gizi terpadu, Perlindungan sosial, Sanitasi dan air bersih, dan Layanan PAUD. Pembahasannya juga meliputi indikator, infrastruktur layanan yang terdiri dari jenis kegiatan dan kewenangan, tenaga untuk kegiatan dan kewenangan, serta alat dan perlengkapan yang diperlukan. Hasil diskusi ini selanjutnya dijadikan program ususn dari kelompok masyarakat untuk dimasukkan ke dalam rencana kerja pemerintah desa.

 

Ditulis oleh : Lukman, Mahasiswa KKN UNSOED

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Data Desa

Statistik Pengunjung

Polling 1

Polling 2

Polling 3